Resep Onde-onde Kacang Hijau
Bahan-bahan
- 250 gr Tepung Ketan
- 2 sdm Tepung Beras
- 1 sdm Tepung Terigu
- 2 sdm Margarin
- 5 sdm Gula pasir
- 1 sct Vanilli kecil
- Sepucuk sdt garam
- secukupnya Air hangat
- 1/2 sdt Soda kue
- Minyak untuk menggoreng
Bahan isian:
- 100 gr Kacang hijau (Rendam semalam)
- 1 bgkus santan kara kecil
- Gula 5-6 sdm (selera)
- 1/2 sdt garam
- Margarin sckupnya (u/ kacang hijau yg sudah dihaluskan)
Langkah-Langkah
- Bulatkan isian kurang lebih kira2 10gr
- Campurkan semua bahan kulit jadi satu dan aduk rata sampai dengan adonan bisa dibentuk.
- Ambil adonan kira2 20 gram, lalu isi dengan kacang hijau. Lalu tutup kembali, masukkan kedalam wijen.
- Panaskan minyak goreng dgn api kecil. Setelah minyak hangat masukkan onde2. Masak terus sampai matang sambil terus diaduk agar matang merata.
Komentar
Posting Komentar